KABAR-TORAJA.COM- TORAJA UTARA
Peringatan Hari Pendidikan Nasional Hardiknas (Hardiknas) 2013 di Toraja Utara (Torut) lain dari biasanya. Gelar peringatan Hardiknas akan dibagi dalam dua lokasi yang berbeda, ujar Ketua panitia pelaksana Hardiknas Amin Fathoni, Rabu (1/5/2013) di Kesu'.
Ditemui
media ini Amin Fathoni mengatakan, peringatan hardiknas akan
bertempat di dua tempat. Sebanyak 17 kecamatan menggelar peringatan
Hardiknas di tingkat masing-masing, sementara 4 kecamatan lainnya
yakni Sanggalangi, Rantepao, Sopai dan Kesu digabung menjadi satu
menggelar peringatan Hardiknas.
Menurut
Amin Fathoni peringatan hardiknas sengaja dipilah yang diharapkan
camat dalam wilayahnya harus berkontribusi dan mengetahui serta
meimplementasikan kinerjanya dalam bidang pendidikan.
“Para
camat diharap menjadi pembina dan memberikan sambutan diwilayah
kerjanya, tentu di momen itu akan terjadi ruang komunikasi bagi camat
kepada yang lainnya,” ujar Amin.
Sementara
bagi 4 Kecamatan yang tergabung dinilai merepresentasikan Torut
secara umum.
Adapun
acara pengisi sudah disiapkan. Selain pelaksanaan upacara terpisah,
salah satu item acara yang turut berbeda kali ini akan diwarnai
dengan sebuah teatrikal Pa'parapa', sendra tari yang menggambarkan
pengaruh Injil Masuk Toraja (IMT) terhadap perkembangan pendidikan di
Torut.
Dijelaskan
Amin teatrikal menggambarkan pengaruh IMT juga rangkaian dari
peningkatan SDM di Torut.
“Pemberian
penghargaan kepada siswa yang berprestasi di even olimpiade siswa
untuk SMP-SMA, dan festival seni akan diberikan pada acara tersebut,”
Amin menutup.
Peringatan
Hardiknas ini akan dibuka Wakil Bupati Torut. Ikut hadir semua unsur
tokoh pemerintah dan masyarakat.
Ditulis oleh Editor:KTC01/Reporter: So' Erick on Rabu, 01 Mei 2013 21:18
sumber : Kabar-Toraja
Posting Komentar