Preview Pertandingan: Tottenham Hotspur 3-1 Manchester City

1 komentar


 Clint Dempsey berhasil menyarangkan bola ke gawang City  
Clint Dempsey berhasil menyarangkan bola ke gawang City

Comeback tujuh menit dari Spurs di babak kedua berhasil membuat City terjungkal sekaligus membuka peluang juara Manchester United pada pekan iniSempat tertinggal di babak pertama, Tottenham Hotspur sukses bangkit untuk menaklukkan Manchester City dengan skor 3-1, Minggu (21/4) di White Hart Lane, dalam lanjutan Liga Primer Inggris.
Kekalahan Manchester City ini benar-benar membuka jalan bagi rival sekotanya Manchester United untuk menjuarai EPL asalkan Setan Merah menang atas Aston Villa, Selasa (23/4). Saat ini kedua klub ini masih berselisih 13 poin dengan menyisakan lima pertandingan. 
Sementara bagi pasukan Andre Villas-Boas, poin penuh ini membawa Spurs meraih 51 poin, menyamai angka yang dimiliki Chelsea - yang masih akan bermain hari ini. The Lilywhites pun kembali berpeluang untuk tampil di Liga Champions musim depan.

Babak Pertama
City sudah unggul cepat di menit kelima. Carlos Tevez berlari dari sayap kanan dan berhasil membebaskan James Milner dalam posisi bagus. Milner lalu memberikan umpan silang tepat sasaran kepada Samir Nasri yang langsung menceploskan bola ke gawang Hugo Lloris. Tertinggal satu gol, Spurs berusaha bangkit. Menit 20, mereka punya peluang emas ketika Clint Dempsey mampu melihat arah lari Kyle Walker dari sisi kanan. Walker mampu menerima umpan Dempsey dengan baik, akan tetapi bek kanan Spurs itu terlalu lama menahan bola sehingga Joe Hart mampu menyergapnya.

Nasri bisa saja mencetak gol keduanya di menit 28, setelah mendapatkan umpan hasil kerjasamanya dengan Tevez. Akan tetapi, setelah mengelabui bek Tottenham, gelandang Prancis ini tak mampu menempatkan bola dengan benar dan hanya menyamping tipis di gawang Lloris.

Jual beli serangan terus diperagakan kedua tim. Spurs  lebih dominan dalam melakukan serangan, tetapi City punya lebih banyak peluang. Misalnya di menit 39, Edin Dzeko hampir saja menggandakan keunggulan tetapi tendangannya masih terlalu lemah sehingga masih bisa ditahan Lloris. Sundulan bebas Dempsey di penghujung babak pertama juga masih melebar dari gawang Hart.

Babak Kedua

Awal paruh kedua, tempo permainan sedikit melambat. Peluang terbaik didapatkan Yaya Toure di menit 60 ketika menyambar bola yang dihalau oleh Kyle Walker. Namun, tembakannya mendatarnya masih mampu diselamatkan oleh Lloris.

Spurs lalu semakin gencar melakukan serangan. Hasilnya tampak di menit 75. Dari sayap kanan, Gareth Bale melepaskan crossing mendatar ke kotak penalti menggunakan kaki kirinya. Bola tertuju pada Clint Dempsey yang dengan mudah tinggal mendorong bola ke gawang City. 1-1 dan skor kembali seimbang.

Kebangkitan Spurs di babak kedua kembali berlanjut empat menit setelah gol itu berkat kontribusi duo pemain pengganti. Mendapati umpan dari Lewis Holtby, dari ujung kotak penalti Jermain Defoe secara gemilang melepaskan tembakan melengkung yang tidak dapat dijangkau oleh Hart.

City benar-benar kehilangan konsentrasi dalam rentang waktu tujuh menit sejak Spurs berhasil menyamakan kedudukan. Akibatnya, Bale mampu menyambut umpan Tom Huddlestone untuk secara cerdik mengelabui Hart dengan tembakan lob pelan. Tiga gol dalam waktu singkat ini membuat White Hart Lane benar-benar bergemuruh.

Sampai babak kedua berakhir, kedudukan 3-1 tidak berubah. Kekalahan ini membuat armada Roberto Mancini hampir dipastikan kehilangan peluang juara, mengingat Manchester United punya peluang untuk memperlebar jarak menjadi 16 poin di saat laga tinggal menyisakan lima pertandingan.


Susunan Pemain:

Tottenham: Lloris, Walker, Dawson, Vertonghen, Assou-Ekotto; Dembele, Parker (Huddlestone 60'); Dempsey, Bale, Sigurdsson (Holtby 60'); Adebayor (Defoe 71').
Cadangan: Friedel, Naughton, Caulker, Livermore

Manchester City: Hart, Zabaleta, Kompany, Nastasic, Clichy, Yaya Toure, Barry, Milner (Kolarov 46'), Tevez, Nasri, Dzeko (Sinclair 83')
Cadangan: Pantilimon, Lescott, Kolo Toure, Garcia, Aguero





1 komentar: